Cara Upload Musik ke Spotify

Netrilis
Maret 2016 merupakan kabar baik dimana Spotify hadir di Indonesia. Hal ini semakin memungkinkan artist (baik indie maupun terikat label) untuk turut serta dalam industri musik digital dengan mendistribusikan musik dan memperoleh royalty dari platform streaming musik.



Spotify diluncurkan pada 23 April 2006 yang saat ini memiliki 30 juta lagu lebih dan 70 million subscribers. Spotify merupakan platform musik streaming terbesar di dunia dan dijuluki sebagai "king of music streaming". Sedang di Indonesia, Spotify semakin trending dan bersaing dengan platform streaming musik yang lebih dulu menjajaki tanah air, seperti Joox dan Langitmusik.

Spotify memiliki model industri musik digital yang fair dan legal. Dimana artist (baik selebritis maupun musisi indie) memungkinkan memperoleh penghasilan (revenue) dari lagunya. Tapi Spotify tidak memilik fitur untuk artist untuk meng-upload lagu ke katalognya secara langsung, Spotify mempercayakan pengisian katalognya melalui pihak music aggregator, misalnya CD Baby, Tunecore, Distrokid dan Netrilis untuk musisi Indonesia.

Artist dapat mengupload, mendistribusikan, menjual lagu ke Spotify melalui Netrilis. Distribusi digital yang legal, kontrak non-exclusive (tidak mengikat) dan hak-cipta sepenuhnya milik masing-masing artist.

Bagaimana cara upload lagu di Spotify?

  1. Siapkan lagu (audio) berformat FLAC/WAV (44.1Khz 16bit) dan sampul (Artwork) berformat PNG/JPG (3000 x 3000 pixel).
  2. klik tombol submission dan isi kelengkapan sesuai Pedoman Rilis.
  3. Tim Netrilis akan melakukan peninjauan untuk memastikan rilisan telah siap untuk dirilis.
  4. Tim Netrilis akan mengabarkan hasil peninjauan ke email Anda.
  5. Setelah menyelesaikan konfirmasi, musik Anda segera tayang di Spotify dalam waktu 4 s/d 7 hari.

Berapa harga upload lagu di Spotify?

Tarif untuk merilis lagu ke Spotify dan Music Platforms lainnya mulai dari Rp.75.000,- per lagu.
  • berlaku selamanya (kecuali Netrilis dan atau partners melakukan perubahan). Serta tidak ada biaya tahunan.
  • Revenue share (75% Artists, 25% Netrilis),
  • dan 100% hakcipta tetap dipegang oleh Copyright Holder (Artist, Songwriter atau Label).

Musik yang dirilis ke Spotify, juga akan didistribusikan ke Music Platforms lainnya, termasuk Apple Music, Deezer, Joox, TikTok dan platfrom musik online worldwide lainnya.

Notes: Artikel ini tidak membahas tentang bagaimana mengupload file musik (file lokal dari handphone dan atau komputer) untuk dapat diputar menggunakan aplikasi android atau software Spotify desktop. Perihal tersebut dapat dibaca di halaman Spotify berikut: Listen to File Local.

Informasi terkait